Perempuan Tua Tidak Masuk Surga

Pada suatu hari seorang perempuan tua menemui Nabi Muhammad saw. Dia hendak bertanya tentang surga.
"Assalamu'alaikum, wahai Kekasih Allah! Saya mau bertanya kepada Tuan, apakah saya ini mendapat tempat di surga? Apakah Tuan  bisa memohon kepada Allah agar memasukkan saya ke surga?" tanya perempuan itu penuh harap.
Nabi Muhannad saw. menjawab secara jenaka, "Tidak ada perempuan tua yang masuk ke surga."
Perempuan tua itu merasa sedih dan menangis terisak-isak. Dengan hati yang sedih, dia pun berlalu pergi meninggalkan Nabi Muhammad saw. tanpa memberi salam.
Ketika melihat perempuan tua itu pergi tanpa menoleh, Nabi Muhammad saw. menyuruh sahabatnya yang berada di situ memanggil kembali perempuan itu.
Nabi Muhammad saw. berkata kepadanya, "Memang di dalam surga itu tidak ada perempuan tua, yang ada hanyalah perempuan-perempuan muda. Orang yang dimasukkan ke surga akan Allah jadikan muda terlebih dulu."
Perempuan tua itu gembira mendengar penjelasan Nabi Muhammad saw. Dia pun pergi dengan hati senang.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Akselerasi-a generasi 6 SMA Plus Al-Azhar Medan

Dari Sebel Jadi Kangen

Secuplik Kisah tentang Program dan Perencanaan